Sabtu, 23 November 2013

WASIAT HABIB ZEIN HAFIDZAHULLAH

Rutinkan dzikir ini secara konsisten setiap Hari dan jangan tinggalkan sebarkanlah semuga Allah memberkati Anda.

di antara kumpulan Dzikir yang layak bagi orang yang lebih mengutamakan Akhirat, dan orang yang mencintai karena Allah dan rasul nya untuk merutinkan dzikir-dzikir ini sehari-hari, sebab di dalam nya mengandung banyak kebaikan, Rahasia-rahasia, pembuka dan keberkahan.

Ya Fattah ya 'aliim 100 x baca sebelum Fajar dan sesudah Fajar, untuk mendapat Futuh dalam Ilmu.

Ya Fattah Ya Razzaq Ya Kaafi, Ya Mugni 100 x Baca setelah fajar, untuk mendapatkan Rezeki baik rezeki yang bersifat hissi maupun bersifat maknawi.

Rabbisrahli shadri wa yassirli Amri, 100 x di baca di waktu sepertiga akhir malam, atau di baca setelah fajar, untuk melapangkan kesempitan di dada dengan keimanan dan menghilangkan kesedihan .

Wahab li ya Faattah 'ilman wa Hikmatan wa lirrizqi ya Razzaq kun li musahhilun, di baca 100 x di pertengahan malam

Subhanallah wa bihamdihi, subhanallahil 'Adzim Astagfirullah, 100 x setelah melaksanakan shalat sunnah sebelum subuh, dan sebelum shalat subuh .

Membaca shalawat kepada Rasulullah dengan sigat apa saja, yang lebih utama adalah shalawat dengan sigat ibrahimiyah, bacalah semampunya.


sumber : http://www.facebook.com/pages/Al-Habib-Zein-Bin-Sumaith-Versi-Indonesia-/391226104265395

Tidak ada komentar:

Posting Komentar